Kendaraan merupakan alat transportasi utama manusia untuk berpindah tempat atau berpergian ke suatu tempat, seperti mengantar ke sekolah, ke pasar, ke kantor, ke luar kota, atau daerah dan bahkan luar negeri. Seperti kita ketahui bersama, sepeda motor di Indonesia memang memiliki peminat yang semakin tinggi setiap tahunnya. Maka secara tidak langsung tingginya pengguna kendaraan beroda dua ini akan dibarengi dengan bisnis di seputarnya.
Logo Design Matandi Motor
ekarang ini kendaraan pribadi sudah tidak asing lagi. Sudah banyak masyarakat yang menggunakan kendaraan pribadi untuk membantu aktivitasnya dalam perjalanan. Penggunaannya pun juga bisa dikatakan sering bahkan setiap hari. Oleh karena itu, perawatan dan penggantingan sparepart dirasa perlu mengingat pemakaian kendaraan yang cukup sering. Sebuah kendaraan pasti memerlukan perawatan agar jangka waktu pemakaian dapat lebih lama.
Matandi Motor – salah satu perusahaan yang menjual produk-produk sparepart kendaraan di Surabaya tepatnya di daerah Kedungdoro. Berbekal pengalaman dan kepercayaan dari pelanggan, Matandi Motor terus maju dalam usahanya. Selalu memberikan kualitas terbaik dan harga yang kompetitif. Juga menyediakan sprepart yang lengkap agar memudahkan konsumen memilih barang.
Untuk pembuatan logo Matandi Motor, tim FruityLOGIC Design menerapkan filosofi dari perusahaan tersebut beserta profilnya.
- Logogram menggunakan huruf ‘M’ yang sudah dimodifikasi sehingga memberi kesan sporty dan aerodinamis
- Pemilihan Warna :
1. Merah berkesan kuat, penuh energi, menimbulkan semangat
2. Abu-abu memberi profesionalisme dan formalitas
3.Putih memberi kesan bersih dan netral - Pemilihan font menggunakan jenis font sans serif yang memberi kesan modern, kuat, dan aerodinamis
Pembuatan logo yang sudah dikerjakan diharapkan bisa menyampaikan pesan dan visi dari perusahaan kepada masyarakat dan para konsumen.