ciri desain logo surabaya

2 Ciri Desain Logo Yang Baik

ciri desain logo surabaya
ciri desain logo surabaya

Yuk mari kita simak apa saja ciri desain logo yang baik berikut. Logo adalah komponen bisnis yang penting dan berharga. Misalnya, ucapkan kata-kata “air minum“ dan hampir semua orang akan memikirkan AQUA. “Pompa air” sangat terkait dengan mesin pompa air merek SANYO. Membuat pelanggan mengingat merek Anda di benak mereka dimulai dengan desain logo yang efektif.

Ciri logo yang baik adalah :

  1. Asli
  2. Fleksibel

Faktor-faktor seperti keunikan, kemampuan beradaptasi, rasio aspek, skalabilitas, dan kondisi logo tanpa warna adalah semua hal yang perlu dipertimbangkan ketika merancang logo untuk perusahaan Anda.

Baca juga artikel kami tentang proses desain logo profesional yang baik.

Tujuan Utama Logo

Logo sering kali menjadi kesan pertama tentang perusahaan Anda. Baik itu sebagai penanda bangunan usaha Anda, pada bisnis card, atau di website desain Anda, logo adalah simbol tertinggi yang mewakili bisnis Anda. Kemungkinan besar apa yang akan diingat pelanggan setelah mereka pergi.

Logo yang bagus dapat dicetak pada kartu nama, brosur, buletin, kop surat, T-shirt, payung, atau pulpen pribadi dan tidak pernah kehilangan pesannya kepada pelanggan.

Logo yang baik mengkomunikasikan pribadi perusahaan secara efektif dengan cara yang elegan. Hal ini membutuhkan keahlian dan pengalaman dibidang seni untuk gambar, warna, teks, gaya, dan proporsi geometris.

Sebelum Anda mencari desainer logo, ada baiknya Anda berbicara dengan konsultan Merek & HAKI (Hak Atas Kekayaan Intelektual) untuk melakukan pengecekan nama pada industri yang Anda geluti. Karena Anda dan desainer akan membuang banyak waktu dan biaya apabila dimasa mendatang Anda baru mendapati bahwa Anda tidak dapat menggunakan nama perusahaan tersebut. Anda bisa melakukan pengecekan pada web Pangkalan Data Kekayaan Intelektual di https://pdki-indonesia.dgip.go.id/

1 Asli

Menjadi unik bukan berarti logo Anda harus mengatakan apa yang dilakukan atau ditawarkan perusahaan Anda. Logo Starbucks bukanlah biji kopi, dan jika Anda tidak tahu bahwa Apple adalah perusahaan komputer / teknologi, Anda mungkin berpikir mereka memiliki beberapa kebun apel. Namun logo kedua perusahaan segera dikenali bahkan tanpa kata-kata serta mempunyai arti yang mendalam tentang konsep dan kepribadian bisnis mereka.

Logo adalah salah satu alat pemasaran paling efektif di dunia periklanan, tetapi Anda dapat menggunakannya dengan lebih efektif dengan mengikuti beberapa aturan dasar. Jangan meniru logo populer dari perusahaan terkenal, dan hindari membuat desain Anda mirip dengan logo lain dengan harapan mendapat lebih banyak perhatian. Meniru logo perusahaan lain akan berdampak buruk pada bisnis Anda!

Bagaimana cara mencari tau apakah logo yang Anda punya mempunyai kemiripkan atau bahkan tiruan dari logo lain?

Cara paling mudah adalah dengan menilai proses kerja logo desainer Anda. Apakah desainer Anda menunjukan proses desain logo ataukan hanya menunjukan hasil jadi? Jika pesaing bisnis percaya bahwa logo Anda dirancang untuk membuat Anda terlihat seperti mereka, Anda mungkin akan mendapat masalah.

Anda bisa melakukan “Reverse Image Search” di Google untuk mencari gambar yang mirip dengan logo yang Anda punyai. Apakah desainer Anda melakukan nya dengan sengaja? Jika Anda sedang merancang logo yang baru, ada baiknya Anda segera minta untuk merubah desain tersebut sehingga Anda dan desainer Anda tidak sama-sama membuang waktu yang berharga.

2 Fleksible

Less is more, desain logo sebaiknya sederhana, ada baiknya bisa di gambarkan dengan menggunakan alat tulis sederhana seperti pensil dan kertas dan juga mudah dikenali. Namun desain sederhana tidak selalu mudah untuk dicapai.

Kata-kata tidak diperlukan dalam logo, tetapi mereka dapat digunakan bersama dengan gambar. Penting diingat bahwa logo harus dapat berdiri sendiri. Seharusnya mudah dijelaskan kepada seseorang yang belum pernah mendengar merek Anda sebelumnya.

Logo juga harus khas untuk segera dikenali. Ini mungkin terdengar sulit; sederhana dan khas tidak selalu mudah. Namun, jika Anda ingat untuk membuatnya tetap sederhana terlebih dahulu, maka akan cenderung menghasilkan desain yang hebat.

Selain itu, memiliki desain yang sederhana berarti akan mudah untuk mengubah ukuran atau warna, yang merupakan faktor penting saat mencetak logo pada produk-produk promosi! Karena sebagian besar produk akan mengeluarkan biaya lebih banyak untuk setiap warna tambahan, maka dari itu, jika Anda dapat mencetak logo dengan menggunakan satu warna maka hal kecil ini akan mempunya efek yang besar pada saat pengadaan barang.

Berbicara tentang mencetak logo, mari kita bahas aspek rasio. Rasio adalah ruang yang diperlukan untuk mereproduksi logo Anda. Hal ini mudah diabaikan ketika pertama kali mendesain logo.

Rasio aspek horizontal sangat bagus untuk spanduk web, sementara logo lingkaran sangat kuat secara visual. Ini hanya beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan saat merancang logo Anda sendiri. Anda bisa menghubungi desainer seperti FruityLOGIC Design, dengan pengalaman lebih dari 10 tahun merancang berbagai logo identitas untuk beragam perusahan dengan latar belakang yang berbeda, kami yakin kami dapat memberikan solusi kreatif terbaik untuk bisnis Anda. Simak artikel kami tentang bagaimana proses kami saat merancang logo perusahaan.

Sangat penting bahwa versi final yang dicetak mereproduksi gambar logo dengan kualitas yang sama, terlepas dari ukurannya. Ini membuat logo dapat direproduksi dengan tetap menjaga integritasnya.

Peremajaan / Penyempurnaan Logo

Tidak ada perusahaan yang kebal akan perubahan. Jika di perlukan Anda dapat melakukan peremajaan atau penyempurnaan logo. Pada pertengahan 2015 Google meluncurkan logo baru, ini adalah peremajaan desain dalam 16 tahun. Jika Anda melihat “G” berwarna-warni dengan atau tanpa gaya serif, Anda akan tahu itu adalah mesin pencari Google. Begitulah cara Anda mengetahui logo efektif dan berfungsi untuk merek Anda.

Yang terpenting, menciptakan logo yang hebat hanya akan memajukan dan menumbuhkan bisnis Anda. Sederhana, bersih, dan jelas adalah 3 faktor kunci dalam proses perancangan.

Demikian adalah 2 ciri desain logo yang baik. Jika Anda memerlukan logo desainer profesional atau website design, Anda bisa menghubungi FruityLOGIC Design untuk solusi website design Surabaya Anda.

FruityLOGIC Design – fruitylogic.com
Graphic Design, Website Design, SEO
Kupang Baru 1/100, Surabaya 60189
t : +62317344564
f : +62317342062
e : info[@]fruitylogic.com
WA : 081332161357


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *