Bali Nusa Dua Theatre terletak di kawasan BTDC Nusa Dua Bali yang merupakan tempat hiburan paling bergensi yang menampilkan atraksi seni yang megah serta merupakan kolaborasi atau perpaduan yang pas dari tarian tradisional, modern, kontemporer, balet akrobat, sedikit humor, sound effect yang bagus, tata panggung yang keren dan pencahayaan yang fantastis. Pertunjukan ini mengangkat kebudayaan Indonesia dari sabang sampai merauke dikemas secara menarik dan atraktif, sehingga banyak wisatawan yang terhibur dari aksi panggung yang spektakuler. Bali Nusa Dua Theatre memiliki luas area 6000 meter persegi dengan kapasitas kursi 700, memiliki ukuran lobby 3-4 meter square, VIP room berkapasitas 10 orang disediakan kopi dan teh.
FruityLOGIC Design Surabaya membantu pembuatan logo untuk Bali Nusa Dua Theatre dengan langkah desain berikut :
Penggunaan logo diharapkan mampu menampilkan profil Bali Nusa Dua Theatre yang unik dan memiliki nilai seni.
Liburan merupakan salah satu momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap orang. Mendengar kata libur adalah hal yang sangat membahagiakan, apalagi untuk anak sekolahan, kuliah, dan bahkan pekerja kantoran. Mereka akan memanfaatkan waktu untuk berlibur atau wisata ke tempat yang memang indah, tenang dan nyaman. Bali adalah yang paling direkomendasikan ketika berlibur ke Indonesia. Bali memiliki beraneka ragam seni dan budaya yang mempunyai ciri khas.
0 Komentar
Komentar